Peredaran Narkoba Kapan Berakhir?

Oleh. Puji Yuli

Narkoba itu salah satu zat adiktif yang bisa merusak moral dan mental para pemuda untuk meraih kesuksesan. Peredaran narkoba saat ini sudah mulai masuk di kalangan pelajar maupun mahasiswa. Padahal narkoba itu bisa menjadikan kecanduan dan menjadikan masa depan yang buruk bagi pemuda. Apa jadinya bangsa ini jika para pelajar dan mahasiswa terjerumus untuk menjadi pemakai maupun pengedar narkoba?

Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Petrus Reinhard Golose menyebut penyalahgunaan Narkoba di kalangan mahasiswa meningkat sejak tahun 2021. “Hasil prevalensi dari sebelum 2019 itu 1,1 persen. Kemudian sesudah 2021 itu 1,38 persen pelajar dan mahasiswa menggunakan Narkotika,” kata Golose saat memberikan kuliah umum di Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas) Denpasar, Bali, Kamis (jpnn.com, 7/9/2023).

Peredaran narkoba yang semakin meningkat di kalangan pelajar dan mahasiswa ini bisa menimbulkan kerusakan moral dan mental pemuda untuk meraih kesuksesan. Padahal pelajar dan mahasiswa merupakan pilar penting untuk kemajuan pembangunan suatu bangsa. Apalagi pelajar dan mahasiswa merupakan agent of change yaitu agen perubahan suatu bangsa untuk pembangunan nasional agar bisa bersaing di era globalisasi.

Apabila banyak pelajar maupun mahasiswa yang terlibat kasus pemakai maupun pengedar narkoba. Maka pembangunan sumber daya manusia itu akan mengalami penurunan dan bangsa itu bisa mengalami kemunduran dan kerusakan. Maka daru itu, perlu adanya aksi pencegahan dan penanggulangan narkoba di kalangan pelajar maupun mahasiswa.

Selain itu, perlu adanya sanksi hukum yang tegas kepada pengedar narkoba agar bisa memberantas jaringan narkoba di kalangan pelajar maupun mahasiswa. Hal ini perlu dilakukan agar tidak muncul pertanyaan peredaran narkoba kapan berakhir?

Islam bisa dijadikan sebagai solusi untuk peredaran narkoba di kalangan pelajar dan mahasiswa. Islam mempunyai aturan yang jelas terkait narkoba, yaitu haram hukumnya untuk mengkonsumsi narkoba maupun melakukan peredaran narkoba. Sebagaimana Islam mempunyai aturan terkait keharaman minuman keras alias khamr. Islam mempunyai aturan hukum terkait sanksi tegas bagi pemakai maupun pengedar narkoba baik itu anak anak, pemuda maupun orang dewasa. Dengan Islam, peredaran narkoba bisa diselesaikan dan bisa dijadikan untuk menyelamatkan pelajar dan mahasiswa agar tidak terjerumus dalam narkoba.

Dibaca

Loading

Bagikan tulisan ini agar semakin bermanfaat

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Terbaru

Konsultasi